Cara Membersihkan Karang / Flek Gigi Secara Alami




Karang gigi atau plak adalah lapisa yang berwarna putih yang ada di permukaan gigi dan gusi. Biasanya karang gigi ini terjadi karena adanya bakteri dari sisa makanan yang menempel di gigi. Zat yag dibawa oleh sisa makanan ini lama-kelamaan bisa mengeras menjadi karang gigi. Untuk membersihkannya perlu ke dokter gigi dengan alat khusus, tapi jangan khawatir karena dengan cara alami berikut ini anda dapat melakukannya di rumah. Berikut tips dan cara untuk menghilangkan karang gigi secara alami:


  1. Sikat gigi Anda dua kali sehari atau setelah makan dan sebelum tidur. Sikat gigi dirancang untuk secara efektif melonggarkan plak dari gigi, tapi hanya jika dilakukan dengan benar.
  2. Sikatlah gigi yang ada karang atau plaknya dengan gerakan melingkar secara pelan untuk menghilangkan kerak yang menempel. Kemudian lanjutkan untuk menyikat gigi belakang dan depan kurang lebih dua menit.
  3. Selain menyikat, bisa juga dikombinasikan dengan benang gigi. Pembersihan mengunakan benang gigi sangat efektif untuk menghilangkan sisa plak dan karang yang keras dan tidak dapat dijangkau oleh sikat gigi. Caranya, tempelkan di sela-sela gigi yang ada karangnya, kemudian tarik maju dan mundur secara lembut.
  4. Pastikan untuk menggunakan sikat dan pasta gigi yang memiliki standard Nasional yang telah terjamin kualitas dan bahannya.
  5. Anda juga bisa menggunakan baking soda untuk membersihkan karang gigi. Cukup celupkan sikat gigi yang telah basah ke baking soda, atau bisa juga mencampur baking soda dengan sedikit air agar tercipta seperti pasta. Kemudian ambil secukupnya dengan sikat gigi dan gosokkan ke bagian gigi yang ada karangnya.
  6. Selalu menjaga kebersihan gigi dengan cara berkumur dengan air bersih setiap kali anda selesai makan. Karena partikel makanan yang tersisa bisa menimbulkan plak, maka sebaiknya berkumur setiap habis makan, sesekali dicampur dengan obat kumur agar fresh.
  7. Hindari makanan dengan pemanis buatan karena memicu perkembangan flek di gigi. Atau jika sesudah makan manis-manisan bisa diimbangi dengan makan permen karet tanpa gula/rasa mint, karena bisa menghambat flek dan karang di gigi.

Itulah ke enam tips yang bisa meminimalisir terjadinya endapan karang dan flek di gigi dan gusi. Semoga bermanfaat dan simak terus tips-tips dan tutorial kesehatan lainnya.





Cara Membersihkan Karang / Flek Gigi Secara Alami Reviewed by Jacklyn On Minggu, 09 Februari 2014, at 19.40
Rating: 5 5
JacklynSaat ini anda sedang membaca artikel "Cara Membersihkan Karang / Flek Gigi Secara Alami" by Jacklyn pada tanggal Minggu, 09 Februari 2014 waktu 19.40, dalam kategori . Terimakasih telah membaca postingan saya tentang Cara Membersihkan Karang / Flek Gigi Secara Alami Semoga informasi yang memuat artikel Cara Membersihkan Karang / Flek Gigi Secara Alami bisa berguna bagi Anda semuanya.

Posted by: Jacklyn

Simak Lainnya:

Share to

Facebook Google+ Twitter Digg

0 komentar: